Halaman

Selasa, 01 Februari 2011

Panzerspahwagen Sdkfz 234

Panzerspahwagen Sdkfz 234

Panser beroda delapan ini bisa dikatakan merupakan salah satu panser terbaik dalam Perang Dunia II. Handal di lapangan dan memiliki lapisan baja yang cukup tebal serta persenjataan yang setara dengan tank ringan membuat kendaraan ini menjadi salah satu andalan pasukan Jerman.

Diawaki empat orang dan menggunakan mesin diesel Tatra 103 berkekuatan 210 tenaga kuda. Memiliki kecepatan maksimum 85 km/jam dengan jarak tempuh hampir 1.000 km. Panser ini digunakan oleh batalyon intai, namun persenjataan yang dimiliki panser ini membuatnya sering digunakan untuk bantuan tembakan secara terbatas.

Ada empat varian Sdkfz 234 yang digunakan selama Perang Dunia II :

Sdkfz 234/1
Varian awal yang banyak digunakan untuk tugas-tugas pengintaian. Dipersenjatai dengan sepucuk kanon KwK 3/L55 kaliber 20mm dan sepucuk senapan mesin MG34 kaliber 7,92mm. Diproduksi sebanyak 200 unit.



Sdkfz 234/2 Puma

Pada varian ini kanon kaliber 20mm diganti dengan meriam KwK 39/L60 kaliber 50mm, sama seperti meriam yang digunakan tank Panzer III. Oleh karena itu maka Sdkfz 234/2 mampu diajak bertempur melawan tank-tank ringan pasukan Sekutu. Varian ini diproduksi sebanyak 101 unit.



Sdkfz 234/3
Varian ini dipersenjatai dengan meriam laras pendek K51/L24 kaliber 75mm dan ditugaskan sebagai fire support terbatas pada tingkat batalyon. Diproduksi sebanyak 88 unit.



Sdkfz 234/4

Varian tank destroyer yang diproduksi sebanyak 89 unit. Dipersenjatai dengan meriam PaK 40/L46 kaliber 75mm.

0 komentar:

Posting Komentar